Kitab Tasauf

Terjemahan Kitab Akhlaq Lil Banat Juz 1

13- Zainab Dan Segala Aktifitas-Aktifitas Rumah

Zainab adalah anak perempuan yang cerdas. Sejak masa kecilnya, Zainab selalu menyukai pekerjaan dan membeci kemalasan, selalu membantu ibunya di setiap kesibukan rumah. Apabila ibunya memasak makanan atau membuat roti atau mencuci pakaian atau sibuk dengan jahitan, Zainab selalu mendekatinya dan memperhatikannya agar dapat mengikutinya atau mencontohnya dan apabila sang ibu memerintahkan untuk suatu urusan, Zainab selalu memenuhi panggilan ibunya dengan sesegera mungkin, bahkan terkadang ibunya memerintahkan Zainab untuk membeli kebutuhan-kebutuhan rumah dan menasihatinya untuk bersilaturahim ke rumah tetangga dan karib-kerabantnya. Zainab tidak pernah menolak perintah ibunya, sehingga ia memperoleh ridha dari ibunya.

Seperti inilah Zianab tidak membutuhkan waktu yang lama untuk ia menjadi perempuan yang pandai dalam segala aktifitas-aktifitas rumah, iapun mengambil alih kedudukan ibunya, sedang ibunya beristirahat dari segala kesibukan, maka jadilah engkau seperti anak perempuan yang sangat membanggakan ini.

14- Ibumu Yang Penyayang

Ketahuilah wahai pemudi bahwa: ibumu sudah banyak merasa lelah dalam mendidikmu dari masa kecilmu hingga pada saat engkau beranjak dewasa. Dalam kelelahannya tersebut, ibumu selalu sabar terhadapmu dan sangat bahagia dengamu, ibumu tidak pernah mencintai seseorang melebihi kecintaannya kepadamu, ibumu juga berharap engkau akan menjadi perempuan yang paling baik. Ia telah mengandungmu di dalam perutnya selama 9 bulan, kemudian menyusuimu, memperhatikan kebersihan badan dan pakaianmu, selalu mempersiapkan tempat tidurmu yang bersih agar engkau dapat tertidur dengan lelap, kemudian ia mengajarkanmu untuk berjalan dan berbicara. Betapa besar kebahagiaan sang ibu ketika engkau mulai dapat berjalan dan berbicara.

Ibumu selalu memperhatikanmu setiap waktu: setiap pagi ibu selalu membangunkanmu dari tidurmu, kemudian membersihkan badanmu, wajahmu, dan kedua matamu, kemudia memakaikan pakaian bersih kepadamu, menyisir rambutmu, kemudian mempersiapkan sarapan pagi untumu. Dan pada waktu duhur: ibu selalu mempersiapkan makan siangmu. Pada waktu malam hari: ibu juga menyediakan makan malammu, bahkan ibumu selalu menjagamu dari segala sesuatu yang akan menyakitimu baik ketika engkau berjalan, duduk, bermain, ataupun tertidur lelap.

Ibumu adalah sosok yang akan selalu bahagia jika engkau bahagia dan kesehatanmu sangat baik, dan ia adalah sosok yang akan merasa sedih jika engkau sedih atau kesehatanmu berubah, kemudia ibu berdoa kepada Allah agar menyembuhkanmu dari segala penyakitmu, ibu selalu mengerjakan sesuatu yang dapat mendatangkan kesehatanmu dan kesedihannya tidak akan hilang kecuali ketika engkau telah sembuh total.

15- Kasih Sayang Ibu

Ada seorang perempuan miskin datang kepada sayyidah Aisyah RA: Ia membawa kedua putrinya, kemudian ia selalu memberikan makan kepada kedua putrinya sebanyak 3 kali, perempuan miskin itupun memberikan masing-masing putrinya satu buah kurma dan ia sendiri mengangkat satu buah kurma kedepan mulutnya untuk ia makan. Kemudian kedua putrinya meminta kurma darinya, sehingga ia harus membelah kurma yang ingin ia makan untuk kedua putrinya. Sayyidah Aisyah pun terbuat bahagia akan hal tersebut, kemudian Aisyah menyampaikan kepada Nabi SAW dengan ceritanya. Nabipun bersabda: sesungguhnya Allah telah memberikannya surga karena kasih sayangnya kepada kedua putrinya.

Na’imah merupakan perempuan yang taat kepada ibunya. Oleh karena itu, ibunya sangat mencintainya. Pada suatu hari, Na’imah jatuh sakit. Maka tampaklah raut wajah kesedihan sang ibu hingga air matapun menetes dikedua pipinya. Sang ibu tidak dapat tertidur dan tidak makan kecuali hanya sedikit. Kemudian sang ibu selalu berdoa kepada Allah agar memberikan kesembuhan kepada putri yang sangat dicintainya sampai Na’imah kembali sehat. Sang ibupun merasa sangat bahagia dan kecintaannya kepada Na’imah pun semakin bertambah.

Laman sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14Laman berikutnya
Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker